Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Contoh Modul Ajar Sekolah Penggerak SD Kelas 4 Mata Pelajaran PPKN

Contoh Modul Ajar Sekolah Penggerak SD Kelas 4 Mata Pelajaran PPKN



Satuan pendidikan :SD Negeri 12 Bireuen

Fase/kelas :B/1V

Bab/tema :2 Kontitusi dan norma Di masyarakat.

Alokasi waktu :5 kali pertemuan2x35

Model pembelajaran : tatap muka.

Profil pelajar pancasila :Bernalar kritis, Mandiri, Berkebennekaan global, Gotong
royong.



Alur Konten capaian pembelajaran:

1. Mengidentifikasi dan menuliskan aturan-aturan yang harus diketahui di sekolah
Rumah,dan lingkungan sekitar serta mematuhinya.

2. Meidentifikasi dan menyebutkan hak dan kewajiban peserta didik di sekolah dan di
rumah.

3. Menyampaikan pendapat secara runtun, sistematis dan logisdan mendenarkan
ketika guru atua teman berbicara.

4. Mebandingkan dan mencari titik persaman antar sesame peserta didik tentang
aturan-aturan yang perlu ada di kelas disertai dengan hukuman dan
penghargaannya,untuk kemudian disepakati bersama.



Tujuan pembelajaran

1. Peserta didik dapat mengklarifikasi norma dan aturan yang berlaku di lingkungan Sekitarnya.

2. Peserta didik dapat memberikan contoh pelaksanaan norma dilingkungan Sekitarnya.

3. peserta didik dapat mengidentifikasi hak dan kewajiban sebagai anggota kelurga.

4. Peserta didik dapat merumuskan pendapat secara sistematis dan logis.

5. Peserta didik menunjukkan sikap dan prilaku positif apabila pendapatnya tidak diterima oleh orang lain.

6. Peserta didik dapat menganalisis pelaksanaan musyawarah di lingkunannya.




Pertemuan :1. Kegiatan tatap muka 70 menit

· Alur Konten Capaian Pembelajaran : Mengidentifikasi dan menuliskan aturan-aturan yang harus diketahui di sekolah ,rumah dan lingkungan sekitar serta mematuhinya.

· Tujuan Pembelajaran : Peserta didik dapat mengklasifikasi norma dan aturan yang berlaku di lingkungan sekitarnya ..

Urutan Kegiatan Pembelajaran :

1. Guru melakukan kegiatan awal pembelajaran dengan memberi salam, menyapa, membaca doa, dan menanyakan kehadiran.

2. Untuk membangkitkan semangat nasionalisme peserta didik, guru mengajak peserta didik berdiri untuk menyanyikan lagu Indonesia raya.

3. Guru mengecek kehadiran peserta didik .

4. Guru mengajak peserta didik untuk mengingatkan kembali pembelajaran pertemuan

sebelumnya.

5. Untuk mengawali pembelajaran secara klasikal,guru menyampaikan materi dan tujuan pembelajaran pada pertemuan ini kemudian,dilanjudkan dengan mengutarakan pertanyaan-pertanyaan singkat yang berkaitan dengan makna dan macam-macam Norma untuk mengecek pengetahuan awal peserta didik.

6. Guru menjelaskan kegiatan yang akan dilakukan serta mempersiapkan media pembelajaran yang akan digunakan di dalam pembelajaran .

7. Perserta didik dikelompokkan ke dalam beberapa kelompok yang terdiri atas 3-5 orang.

8. Guru menempelkan gambar yang berkaitan dengan sejarah perumusan UUD Negara republik Indonesia Tahun 1945 di papan tulis atau mengedarkannya kepada setiap kelompok .

9. Selanjudnya guru mempersilakan setap peserta didik untuk memperhatikan /mengamati gambar tersebut.

10. Setelah peserta didik mengamati gambar,guru menyampaikan pertanyaan terkait Gambar untuk merangsang peserta didik menyampaikan pendapatnya guru mengajukan beberapa peranyaan diantaranya:

a.Peristiwa apa yang terjadi dalam gambar tersebut ?

b.Siapakah tokoh-tokoh yang ada dalam gambar tersebut ?

c.Bagaimana suasana yang tampak dalam gambar tersebut ?

d.Sikap atau prilaku seperti apakah yang harus diteladani dari tokoh-tokoh yang ada dalam gambar tersebut ?

11. Guru mempersilakan kepada setiap kelompok peserta didik untuk menyampaikan pendapatnya tentang gambar berdasarkan pertanyaan –pertanyaan tersebut.(guru hendaknya tidak mengomentari pendapat peserta didikdan tidak meminta alasanpeserta didik mengenai pendapatnya.

12. Kemudian guru mengklarifikasi masalah dengan cara memberikan tanggapan atas pendapat setiap kelompok serta mengarahkan nya ke konsep atau materi pembelajaran ,yaitu tentang makna dan macam-macam norma.

13. Guru memberikan lembar aktifitas peserta didik yang harus dikejakan secara berkelompok.

14. Guru mempersilakan setiap kelompok untuk mempresentasikan lembar aktivitas yang dikerjakan secara berkelompok.

15. Guru mengapresiasi dan memberikan klarifikasi terhadap seluruh tugas yang sudah dikerjakan oleh peserta didik .

16. Guru bersama peserta didik melakukan refleksi pembelajaran pada pertemuan ini.

17. Guru memberikan informasi mengenai kegiatan pembelajaran pada pertemuan selanjutnya.

18. Guru menutup pembelajaran dan secara bergantian memberikan kesempatan kepada peserta didik lain untuk memimpin doa bersama setelah selesai pembelajaran.



Catatan : Tugas rumah,sebutkan norma-norma yang berlaku di lingkungan tempat tinggal masing-masing dan jelaskan .



Pertemuan 2 : Kegiatan tatap muka 70 menit

· Alur Konten Capaian Pembelajaran : Melalui kegiatan Tanya jawab peserta didik dapat mengidentifikasi dan menuliskan aturan-aturan yang harus diketaahui di sekolah ,rumah ,dan lingkungan sekitar serta mematuhinya.

· Tujuan Pembelajaran : Peserta didik dapat memberikan contoh pelaksanaan norma di lingkungan sekitarnya.


Urutan Kegiatan Pembelajaran :

1. Sebelum peserta didik memasuki kelas ,guru mengkondisikan agar peserta didik Berbaris di depan kelas dipimpin oleh salah satu peserta didik dan secara bergiliran bersalaman kepada guru dan memasuki kelas .

2. Guru memberikan saiam dan secara acak memberikan kesempatan kepada salah satu peserta didik untuk memimipin doa bersama sesuai dengan agama dan kepercayaan masing-masing sebelum pembelajaran dimulai.

3. Untuk membangkitkan semangat nasionalisme guru mengajak peserta didk berdiri untuk menyanyikan lagu Padamu negeri.

4. Guru mengecek kehadiran peserta didik .

5. Guru mengajak peserta didik untuk mengingat kembali pembelajaran pertemuan sebelumnya.

6. Guru mengawali pembelajaran secara klasikal .guru menyampaikan materi dan tujuan pembelajaran pada pertemuan ini kemudian,dilanjutkan dengan mengutarakan pertanyaan-pertanyaan singkat yang berkaitan dengan makna dan macam-macam norma untuk mengecek pengetahuan awal peserta didik.

7. Guru menjelaskan kegiatan yang akan dilakukan serta mempersiapkan media pembelajaran yang akan digunakan di dalam pembelajaran.

8. Guru menempelkan foto pahlawan nasional yang dapat dijadikan sebagai teladan dalam pelaksanaan norma dikehidupan sehari-hari.

9. Guru memberikan pertanyaan kepada peserta didik ,adakah foto pahlawan nasional tersebut yang mereka kenal? Lalu mengajukan pertanyaan tentang prilaku apa yang dapat diteladani dari pahlawan nasional tersebut.

10. Guru secaara demokkratis memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk mengemukakan komentar dan pendapatnya terkait foto pahlawan nasional yang sudah ditampilkan oleh guru serta memberikan pemaknaan mengenai prilaku sesuai norma dalam kehidupannya sebagai bentuk sikap beriman dan bertkwa kepada Tuhan yang maha esa.

11. Guru membarikan klarifikasi atas seluruh pendapat yang disampaikan oleh peserta didik.guru memberikan penekanan bahwa hal yang patut diteladani adalah sikap maupun prilaku pahlawan nasional tersebut dengan menghindari pengultusan secara berlebihan pada salah satu pahlawan nasional.

12. Guru membimbing peserta didik untuk dapat melihat keteladanan orang tua di rumah, guru maupun tenaga kependidikan di sekolah sebagai contoh dalam menerapkan norma di kehidupannya ,serta mengarahkan agar peserta didik dapat memfilter prilaku-prilaku orang lain yang bertentangan dengan norma dalam kehidupannya .

13. Guru memberikan lembar aktivitas peserts didik yang harus dikerjakan secara berkelompok.

14. Guru mempersilakan setiap kelompok untuk mempresentasikan lembar aktivitas yang dikerjakan secara berkelompok.

15. Guru mengapresiasikan seluruh pemeparan pengalaman aktivitas yang disampa Ikan oleh setiap peserta didik.

16. Guru bersama peserta didik melakukan refleksi pembelajaran mengenai materi pembelajaran pada pertemuan ini.

17. Guru memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk menyampaikan kesimpulan yang didapat dari proses pembelajaran penerapan norma dalam kehidupan sehari-hari.

18. Guru menutup pelajaran dan secara bergantian memberikan kesempatan kesempatan kepada peserta didik lain untuk memimpin berdoa bersama setelah selesai pembelajaran



Catatan : Tugas rumah, Tuliskan 2 contoh norma yang berlaku di lingkungan tempat tinggal masing-masing.

Pertemuan 3 : Kegiatan tatap muka 70 menit

· Alur Konten Capaian Pembelajaran : Meidentifikasi dan menyebutkan hak dan kewajiban peserta didik di sekolah dan di rumah.

· Tujuan Pembelajaran : Melaluai Tanya jawab peserta didik dapat mengidetifikasi hak dan kewajibannya sebagai peserta didik dan hak dan kewajiban sebagai anggota keluarga.

Urutan Kegiatan Pembelajaran :

1. Guru melakukan kegiatan awal pembelajaran dengan member salam. dan secara acak memberikan kesempatan kepada salah satu peserta didk untuk memimpin doa bersama sesuai dengan agama dan kepercayan masing-masing sebelum pembelajaran dimulai .

2. Untuk membangkitkan semangat nasionalisme peserta didik ,guru meminta kesediaan salah satu peserta didik untuk membaca teks pancasila yang diucap ulang oleh peserta didik lainnya

3. Guru mengecek kehadiran peserta didik .

4. Guru mengajak peserta didik untuk mengingat kembali pelajaran pertemuan sebelumnya .

5. Guru mengawali pembelajaran secara klasikal ,guru menyampaikan materi dan tujuan pembelajaran pada pertemuan ini .kemudian dilanjutkan dengan mengutarakan pertanyaan-pertanyaan singkat yang berkaitan dengan hak dan kewajiban anak sebagai peserta didik untuk mengecek pengetahuan awal peserta didik .

6. Guru menjelaskan kegiatan yang akan dilakukan serta mempersiapkan media pembelajaran yang akan digunakan di dalam pembelajaran .

7. Guru mempersiapkann gambar yang sesuai dengan tujuan pembelajaran dan menempelkannya di papan tulis.

8. Guru memberikan petunjuk dan memberikan kesempatan pada peserta didik untuk memperhatikan /menganalisis permasalahan yang ada pada gambar

9. Melalui diskusi kelompok 3-5 orang peserta didik ,hasil diskusi dari analisis gambar tersebut dicatat pada kertas yang disediakan guru.

10. Setiap kelompok diberi kesempatan membacakan hasil diskusinya .peserta didik dilatih untuk menjelaskan hasil diskusi mereka melalui perwakilan kelompok masing-masing.

11. setelah memahami hasil analisis yang dilakukan peserta didik maka guru mulai menjelaskan materi sesuai dengan tujuan pembelajaran yang ingin dicapai.

12. Guru memberikan lembar aktivitas peserta didik yang harus dikerjakan secar berkelompok.

13. Guru mengapresiasi dan memberkan klarifikasi terhadap seluruh tugas dikerjakan oleh peserta didik .

14. Guru bersama peserta didik melakukan refleksi pembelajaran mengenai pembelajaran pada pertemuan ini.

15. Guru memberikan informasi mengenai kegiatan pembelajaran padapertemuan selanjutnya.

16. Guru menutup pelajaran dan secara bergantian memberikan kesempatan kepada peserta didik lain untuk memimpin berdoa bersama setelah selesai pembelajaran .

Catatan : Tugas rumah, menuliskan 5 contoh hak dan kewajiban yang ad di rumah.

Pertemuan 4 : Kegiatan tatap muka 70 menit

· Alur Konten Capaian Pembelajaran : Menyapaikan pendapat secara beruntun ,sistematis dan logis,dan mendengarkan ketika teman atau guru berbicara.

· Tujuan Pembelajaran : Melalui kegiatan Tanya jawab peserta didik dapat merumuskan pendapat secara sistematis dan logis dan dapat menunjukkan sikap dan prilaku positif apabila pendapatnya tidak diterima oleh orang lain.

Urutan Kegiatan Pembelajaran

1. Untuk membangkitkan semangat .nasionalisme guru mengajak berdiri untuk bernyanyi bersama salah satu lagu wajib nasional dan meminta kesediaan salah satu peserta didik untuk menjadi dirjen .

2. Guru mengecek kehadiran peserta didik .

3. Guru menyampaikan materi pembelajaran sebagai awalan dalam kegiatan belajar secara klasikal.kemudian,dilanjutkan dengan tujuan pembelaran saat ini dengan mengajukan pertanyaan-pertanyaan singkat untuk mengecek pengetahuan awal peserta didik .

4. Guru menjelaskan urutan pelaksaan kegiatan berlajar serta mempersiapkan mempersiapkan media yang akan digunakan didalam pembelajaran.

5. Guru mempersiapkan gambar yang berkaitan dengan proses penyampaian pendapat dan menempelkan di papan tulis.

6. Guru member petunjuk dan member kesempatan pada peserta didik untuk menganalisis permasalahan yang ada pada gambar.

7. Melalui diskusi kelompok 3-5 orang peserta didik ,hasil diskusi dianalisis gambar tersebut di catat pada kertas yang di sediakan oleh guru.

8. Setiap kelompok diberi kesempatan membacakan hasil diskusi nya.p eserta didik dilatih untuk menjelaskan hasil diskusi mereka melalui perwakilan kelompok masing-masin

9. Setelah memahami hasil analisa yang di lakukan peserta didik ,guru mulai menjelaskan materi sesuai tujuan yang ingin dicapai.

10. Guru memberikan lembar aktivitas peserta didik yang harus dikerjakan secara berkelompok .

11. Guru mengapresiasi dan memberikan klarifikasi terhadap seluruhkan tugas yang dikerjakan oleh peserta didik .

12. Guru memberikan refleksi berupa penegasan akan pentingnya norma dalam kehidupan manusia.

13. Guru memberikan informasi mengenai kegiatan pembelajaran pada pertemuan selanjutnya,yang disertai dengan pemberian tugas kelompok untuk menginvestigasi kegiatan musyawarah di lingkungan sekitar rumahnya dengan format sebagai berikut.

Tugas rumah:

Mari berinvestigasi

1. Kelas dibagi kedalam tiga kelompok .

2. setiap kelompok diberi soal yang berbeda .

3. kelompok satu mengamati proses musyawarah yang dilakukan di lingkungan keluarga

4. kelompok dua mengamati proses musyawarah yang dilakukan di lingkungan sekolah.

5. kelompok tiga mencari informasi tentang proses musyawarah yang dilakukan di lingkungan masyarakat .

6. Setiap kelompok mencari informasi dengan mewawancarai orang tua,ketua RT dan

Ketua RW,kepala sekolah ,guru PPKN,dan yang lainnya .

7. Setaip kelompok menyusun laporan hasil investigasinya untuk dipresentasikan pada pertemuan yang akan datang.


14. Guru menutup pelajaran dan secara bergantian memberikan kesempatan kepada peserta didik lain untuk memimpin berdoa bersama setelah selesai pembelajaran .


Pertemuan 5 : Kegiatan tatap muka 70 menit

· Alur Konten Capaian Pembelajaran : melalui Tanya jawab peserta didik dapat membandingkan dan mencari titik persmaan antar sesama peserta didik tentang aturan-aturan yang perlu ada di kelas diserati dengan hukuman dan penghargaan untuk kemudian disepakati bersama.

· Tujuan Pembelajaran : melalui Tanya jawab peserta didik dapat menganalisis pelaksanaan musyawarah di lingkungannya.



Urutan Kegiatan Pembelajaran :

1. Guru melakukan kegiatan awal pembelajaran dengan memberi salam, menyapa, membaca doa, dan menanyakan kehadiran

2. Untuk membangkitkan semangat belajar peserta didik,guru mengajak peserta didik untuk melakukan tepuk perkembangan pendidikan karakter (PPK) dengan lirik sebagai berikut .

Tepuk PPK

Prok ,prok ,prok

Religius

Prok, prok, prok

Nasionalis

Prok, prok, prok

Mandiri

Prok, prok, prok

Gotong royong

Prok, prok, prok

Integritas

3. Guru mengecek kehadiran peserta didik.

4. Guru mengajak peserta didik untuk mengingat kembali pembelajaran pertemuan sebelumnya .

5. Untuk mengawali pembelajaran secara klasikal ,guru menyampaikan materi dan tujuan pembelajaran pada pertemuan ini ,kemudian dilanjutkan dengan menutarakan pertanyaan-pertanyaan singkat yang berkaitan dengan proses musyawarah di sekitar untuk mengecek pengetahuan peserta didik.

6. Guru menjelaskan kegiatan yang akan dilakukan serta mempersiapkan media pembelajaran yang akan digunakan di dalam pembelajaran.

7. Guru menempelkan foto –foto kegiatan musyawarah di lingkungan sekitar.

8. Selanjutnya ,guru mempersilakan kepada setiap peserta didik untuk mengamati foto-foto yang disampaikan atau penjelasan guru tentang proses musyawarah dilingkungan sekitar.

9. Setelah mengamati foto, guru mempersilakan kepada peserta didik untuk menyampaikan pendapatnya tentang foto tersebut.

10. Guru memberikan tanggapan atas pendapat peserta didik .

11. Guru kemudian mengarahkan peserta didik untuk duduk berkelompok sesuai dengan intruksi guru mempresentasikan hasil inventigasi kelompok terhadap pelaksanaan proses musyawarah di lingkungan sekitar.

12. Guru mempersilakan setiap kelompok untuk mempresentasikan hasil kerja kelompok secara bergiliran yang kemudian diikuti dengan pemberian tanggapan dari kelompok lainnya .

13. Guru member penjelasan terhadap jalannya presentasi dikaitkan dengan materi pembelajaran.

14. Untuk memperkuat pemahaman peserta didik ,guru memberikan lembar aktifitas yang harus dikerjakan oleh peserta didik secara individual.’

15. Guru mengapresiasikan dan member klarifikasi terhadap seluruh tugas yang sudah dikerjakan oleh peserta didik.

16. Guru memberikan refleksi berupa penegasan akan pentingnya norma dalam kehidupan manusia.


Catatan : Tugas rumah

Demikianlah berita informasi terupdate yang mengulas tentang Sekolah Penggerak dan tentang info guru terbaru dari Kemendikbud Ristek. Termasuk kurikulum sekolah penggerak, contoh modul ajar, contoh proyek penguatan profil pelajar pancasila, capaian pembelajaran dan lain sebagainya. Apalagi kalau kita berkecimpung dalam dunia pendidikan atau baru terpilih sebagai sekolah penggerak dan guru penggerak yang dibahas secara lengkap di Media Yok Guru (Yoru Media)